Berbicara tentang pantai di indonesia, maka kita semua mengetahui berbagai macam bahkan beribu pantai yang ada di indonesia. Mungkin juga sudah semua pantai yang pernah di kunjungi. Dan disini saya akan bercerita tentang satu pantai yang mungkin tidak banyak yang tahu. Karena salah satunya wilayah dan posisi dari pantai ini sedikit tersembunyi, karnanya pantai ini tidak terlalu banyak diketahui oleh penduduk luar, umumnya hanya diketahui oleh penduduk daerah saja. Pantai ini dikenal oleh penduduk setempat yaitu Pantai Solop.
Iya benar Panta Solop, disini saya akan menceritakan keindahan dan keunikan yang dimiliki oleh pantai ini yang saya rasa tidak dimiliki oleh pantai-pantai lain.
Sekilas tentang Pantai Solop.
Pantai solop pertama kali dipopulerkan oleh seorang mantan Gubernur Riau H.M Rusli Zainal lewat lagu Zapin, yang dikenal dengan judul Zapin Pantai Solop. Yang memang untuk Video Klipnya diambil dan syuting langsung di pantai solop ini. Dan juga beberpa sekolah menggunakan lagu ini untuk pengiring senam pada masa kepemimpinan beliau.
Keunikan dari Pantai Solop.
Pantai solop ini adalah salah satu pantai unggulang penduduk disekitar Indragiri Hilir (Inhil), salah satunya penduduk di Kecamatan Mandah. Pantai ini memiliki wilayah dan mempunyai pandangan yang mengesankan, dimana di sepanjang pantai dikelilingi dengan hamparan pasir putih yang disebut dengan nama Pasir Seresah. Alasan mengapa pantai ini dikenal dengan nama Pasir Seresah, sejarahnya adalah pasir putih yang terhampar disepanjang pantai ini pasir dari Fosil hewan laut, seperti kerang-kerang dan sejenisnya. Pasir ini terbentuk melalu proses kejadian alam yang panjang dan terjadi akibat hempasan gelombang pasang surut. Hal ini menyebabkan pasir sirsak ini terdampar disepanjang kaki pantai, yang sekarang dikenal dengan nama Pantai Solop wisata alam Indragiri Hilir (Inhil). Itulah mengapa pantai ini memiliki keunikan tersendiri dibandingkan dengan pantai-pantai lain yang ada di indonesia. Hemmmm pasti pada penasaran kan bagi yang belum pernah berkunjung kesini, ingin melihat pasir putih yang ceritanya terbuat dari kulit-kulit hewan laut.
Selain dari pada itu, dipantai ini juga memiliki air yang berwarna keruh, kecoklata, seperti air milo susu :D. Untuk kita yang berkunjung kesini jangan takut dengan warna air ini, warna air ini bukan karna pencemaran limbah atau tidak terawatnya daerah tersebut, warna air ini memang berasal dari laut, karna pengaruh dari pantainya yang membuat air ini berwarna kecoklatan. Dan selain itu air disini juga sama dengan air-air pantai lainya yang masih bersumberkan dengan air asin, dan hanya saja warnaya yang tidak sama.
Posisi Pantai Solop.
Pantai solop ini berada dibagian Timur Pulau Sumatra yang merupakan jalur transfortasi utama yang menghubungkan Kota Tembilahan dengan Kota-kota yang lain baik yang masih berada di Provinsi Riau seperti Bengkalis, maupun Daerah Kepulauan Riau seperti Tanjung Balai Karimun, Tanjung Pinang, Batam, dan Tanjung Batu. Bahkan ke negara tetangga seperti Malaysia dan Singapur.
Untuk daerah setempat yang lebih mudah dikelan untuk posisi pantai ini adalah Pantai Solop ini tepatnya di Pulau Cawan Kecamatan Mandah (Inhil) Riau. Masih berada satu ke camatan dari Kecamatan Mandah.
Tempat Menarik Lainya Di Pantai Solop.
Selain kita bisa menikmati keindahan dari pasir putihnya yang unik, anda juga bisa menikmati keindahan Hutan Mangrove (Hutan Pohon Bakau) disepanjang mata memandang yang tidak tertandingi yang mengelilingi pantai ini. Serasa sejuk dan damai bila kita sudah berada didalam sekelilingan pohon-pohon bakau serta juga dimanja dengan suara-suara burung yang merdu nan indah. Selain itu pantai solop ini juga dikelilingi oleh pulau-pulau kecil diseberangnya seperti salah satunya Pulau Sangkar Ayam yang dikenal dengan cerita rakyatnya yaitu kisah intan suri dan bujang kelana, serta kekejaman pendekar katung.
Akses Menuju Ke Pantai Solop.
Untuk dapat sampai di pantai solop ini dapat ditempuh menggunakan transportasi laut, karna pantai solop ini terletak dibagian pualu sumatra. Dari Kota Tembilahan untuk menuju lokasi ini dapat ditempuh melalui jalan laut sekitar 1,5 sampai 2 jam. Tergantung kendraan laut yang kita gunakan. Sedagkan untuk masarakat mandah (Dari Kecamatan Mandah) untuk jarak tempuhnya sekitar 30 sampai 40 menit.
Sedangkan dari Kota Pekanbaru, tentunya tujuang pertama kita adalah ke Kota Tembilahan terlebih dahulu. Untuk mengakses dari Kota Pekanbaru menuju Kota Tembilahan anda dapat menggunakan mobil angkutan umum, yang jarak tempuhnya sekitar 6 sampai 7 jam.
Ayo berkunjung dan nikmati keindahan dan keunikan yang ada di Pantai Solop. Serta Menikmati pemandangan dari Hutang Mangrove yang sepanjang bibir pantai dan mengelilingi pantai ini.
0 Response to "Keindahan dan Keunikan Yang Ada di Pantai Solop"
Post a Comment