Ulu Kosok, Desa Pulau
Gadang, Kecamatan XIII Koto Kampar, Kabupaten Kampar. Saat ini lagi naik daun,
yang katanya keindahan yang ada di sini tidak kalah saing dengan Raja Ampat
asli yang ada di Papua. Dimana-mana kususnya di Riau, orang sibuk membicarakan
tempat ini yang di juluki dengan nama Raja Ampat Riau. Kenapa tidak, dalam satu
hari, ujar salah seorang juru parkir di sana, mencapai ribuan orang yang datang
ke Bukit Ulu Kosok untuk menikmati pemandangan alam yang ada di daerah Kampar.
Apabila kita berada di
puncaknya, kita bisa melihat dan menikmati pulau-pulau kecil yang ada di bawah.
Pulau-pulau itu adalah bukti-bukti yang tidak ikut terendam oleh genangan air
bendungan PLTA Koto Panjang. Pulau-pulau kecil yang ada di hamparan bawah
gunung masih ditumbuhi oleh pohon-pohon yang hijau, beberapa pulau kecil yang
bisa kita nikmati pemandangannya dari atas puncak bak Raja Ampat aslinya.
Akses Jalan Naik dan Turun ke Bukit Ulu Kosok |
Saya juga ikut
menyaksikan yang dibilang orang Raja Ampat Riau, memang keindahan yang
dimilikinya masih terlihat alami, pohon-pohon yang hijau di sekelilingnya dan
pulau-pulau kecil yang memanjakan mata, tak heran jika banyak anak-anak muda
yang berdatangan ke sana untuk menikmati pemandangan Bukit Ulu Kosok, sertam
untuk mengambil pemadangan berpoto dengan Background alami dan asli dari alam
Indonesia.
Pemandangan dari Puncak Bukit Ulu Kosok |
Selain puncak yang ramai di kunjungi, juga ada satu puncak yang tidak kalah saing dengan puncak pertamanya yang sering di kunjungi orang. Letekanya sangat dekat, hanya sebelahan saja dengan puncak pertama, Aksesnya bisa anda parkir motor, untuk menikmati pemandangan punak pertama itu jalannya ke kanan bukan yang ramai-ramai orang lalui, nah untuk puncak keduannya ini, hanya sebelahan saja, bila yang pertama ke kanan, puncak ku dua ini hanya ke kiri saja dari masuk pembayaran perkir motor pertama yang sedikit mendaki itu, contoh puncak ke dua seperti gambar saya di bawah ini.
Pemandangan dari kembaran bukit ulu kosok, tepat di sebelahnya |
Nah bagi anak Riau, kususnya anak Kota Pekanbaru, rugi dong kalo kita tidak menyaksikan
langsung keindahan yang ada di sini, yang dibilang para anak kekinian Raja
Ampatnya Riau.
Baca Juga : Keindahan dan keunikan yang ada di pantai solopFasilitas dan Akomodasi Di Ulu Kasok.
Di pulau ini juga disediakan tempat makan dan bersantai, gubuk untuk berfoto dan lain-lain. Selain itu, adan juga bisa menginap di pulau ini, karna langsung di sediakan tempat menginap oleh pengurus setempat. Untuk menginap disini pengunjugn perlu bayar uang kebersihan sebesar Rp.10.000 per orangnya. Tenda untuk menginap juga ada disewakan di sini, beberapa bentuk dan model tenda yang disediakan susuai dengan kerpeluan pengunjung. Tenda A ini maksimal 10 orang disewa dengan harga Rp.100 ribu untuk satu malam, itu sudah lengkap dengan beberapa pasilitas yang kita perlukan seperti lampu badai dan tikar. Untuk wisata pulau, juga disediakan paket perjalanan, mulai dari penginapa, speed boat, memancing ikan, dan bahkan bersampai ria untuk menikmati pemandangan di sekitar. Kalau kita ingin memancing, para wisata yang ingin memancing akan di pandu oleh petugas pulau setempat. Petugas akan mengantarkan pemancing ke tengah-tengah danau dengan sampan atau perahu, tempat dimana katanya kumpulan ikan, dan kita pun terima berses, termasuk paket untuk makan siang. Jadi, untuk anda yang ingin ke sini, tinggal memilih saja yang mana ingin dikunjungi terlebih dahulu agar tidak pusing. hehe
Harga Tike Masuk Ke Ulu Kasok.
Untuk memasuki objek wisata ini anda tidak perlu mengeluarkan biaya yang mahal, karna harga untuk memasuknya sangat terjangkau, bak kata pepata harga anak kuliahan. Harga masuk ke Ulu Kasok dikenakan biaya sebesar Rp.10 ribu rupiah untuk satu orangnya. Namun pembayaran ini telah termasuk uang parkir motor sebesar Rp.5000 rupiah. Jika anda menuju ke puncaknya, di pintu puncak akan di kenakan lagi biaya sebesar Rp.5000 rupiah juga, jadi total keselurahan hanya Rp.10 ribu saja untuk perorangnya. Dengan harga ini anda dapat melihat keindahan wisata puncak Ulu Kasok. Sangat terjangkau bukan untuk harga masuknya, ayo kapan kesini.Akses Lokasi Untuk Menuju ke Ulu Kasok
Untuk anda yang ingin berlibur ke pulau Ulu Kasok, anda dapat menggunakan kendaraan umum atau juga kendaraan pribadi. Jika anda berada di luar pulau sumatra, anda dapat menggunakan pesawat dan turunn di Kota Pekanbaru. Dari kota Pekanbaru anda dapat menempuh perjalanan jarak sekitar 90 KM atau sekita lebih kurang 3 Jam, karna kondisi jalan lintas yang mungkin tau sendiri, karna yang kita lewati adalah jalan lintas Sumbar Riau. Dan jika anda dari kota bengkinang, jarak tempuhnya cukup dekat, untuk sampai ke tujuan sekita kurang lebih 15 KM. Pulau Ulu Kasok ini terletak di pinggir jalan nasional lintas Sumbar-Riau. Jadi sangat mudah untuk menemukan lokasi ini. #Kapan_kesini."Lihat video perjalanan kami ke lokasi ulu kasok Raja Ampatnya Riau"
0 Response to "Ulu Kasok Tempat Wisata Terbaru Di 13 Koto Kampar Yang Menawarkan Bak Raja Ampat Asli"
Post a Comment